International Conference on Islamic Economics & Finance 2015


Peukan.com, Diresmikannya International Conference on Islamic Economics & Finance 2015, belum lama ini, dinilai jadi penyemangat perkembangan keuangan syariah di Mataram.

Pasalnya, banyak umat Muslim yang berebut satu pintu rezeki saja, dari 9 pintu rezeki, yaitu berdagang.

"Satu pintu rezeki yang disebut termasuk politik," ujar Gubernur NTB (Nusa Tenggara Barat), Muhammad Zainul Majdi (Tuan Guru Bajang) di Mataram, Rabu (2/9/2015).

Mengutip sebuah perkataan ulama terkenal, Tuan Guru Bajang menganjurkan kaum Muslim untuk memperbanyak aktifitas perdagangan. 
Yaitu 
“Hendaklah kalian berdagang karena berdagang merupakan sembilan dari sepuluh pintu rezeki.”

"Sayangnya, banyak orang masih berebut pada satu pintu rezeki saja dibandingkan pintu rizki yang lain seperti berdagang," katanya.

Sementara itu, dalam Konferensi internasional keuangan syariah itu, ahli ekonomi syariah yang juga Ketua STEI Tazkia Muhammad Syafii Antonio  memberikan masukan terkait strategi dan regulasi mengenai pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di Nusa Tenggara Barat. 

Masukan-masukan implementif ini termasuk pemberian beasiswa untuk studi ekonomi syariah bagi siswa teladan asal Lombok.

Serta peluasan daerah bagi pemberdayaan ekonomi syariah bagi masyarakat dhuafa di Lombok yang tiga tahun terakhir ini sudah dibina hampir 1000 keluarga. | POL

peitaonline

Produk Kami Lainnya :

iklan

 
ibs(idblogsite)